Sudinkes Jakpus Gelar Layanan Jemput Bola Tes Antigen dan PCR
Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jakarta Pusat melaksanakan layanan jemput bola pemeriksaan tes antigen dan PCR gratis, kepada warga yang baru balik dari kampung halaman usai libur Idulfitri.
Guna memastikan warga yang kembali ke Jakarta Pusat tidak terpapar COVID 19,
Kasudin Kesehatan Jakarta Pusat, Erizon Safari mengatakan, pemeriksaan tes antigen dan PCR ditangani tim COVID Puskesmas kecamatan berkoordinasi dengan lurah, pengurus RT/RW dan kader dasawisma.
"Pemeriksaan dilakukan guna memastikan warga yang kembali ke Jakarta Pusat tidak terpapar COVID-19," katanya, Selasa (18/5.
39 Warga Ciracas Jalani Tes AntigenBila hasil pemeriksaan tes antigen diketahui reaktif, jelas Erizon, akan dilanjutkan ke tes PCR untuk memastikan positif atau negatif COVID-19.
Bagi warga yang terindikasi positif terpapar COVID-19, akan langsung dibawa ke Wisma Atlet atau rumah sakit untuk menjalani perawatan.
"Selanjutnya tim Gugus Tugas COVID-19 tingkat kecamatan melakukan tracing jika ditemukan kasus positif warga yang baru kembali dari kampung," tandasnya.